Senin, 14 Januari 2013

Gamang Untuk Membuka Usaha


Terbiasa mempunyai gaji tiap bulan yang rutin adalah hal yang memanjakanku. Sungguh saya merasa stres memikirkan ini. Memulai memikirkan mempunyai usaha. Ini baru memulai memikirkan saja, belum actionnya.Banyak pikiran berkecamuk, mulai memikirkan ide, memikirkan observasi lapangan,melobi steak holder....ugh...Robbi maka akhir-akhir ini sering mengulang - ulang terus asmaul khusna melalui netbookku.Biasanya saya percaya diri mau ngapain saja soal pekerjaan. Tapi beda dengan yang saya rasakan "gamang". Saya sengaja tidak memakai kata galau namun gamang. Galau itu sebutan bagi keadaan yang tak menentu secara emosional namun belum jelas faktor apa penyebabnya, sedangkan gamang itu lebih tepatnya stres ringan, karena sebenarnya sudah tahu tentang apa yang menjadi faktor penyebabnya.

Maka saya akan mulai mengurai kegamangan saya akan memulai usaha dengan bergabung dengan komunitas Tangan Di Atas (TDA).Semoga ini akan bermanfaat,amiin....Teringat saya saat itu dengan Pak Badroni Yuzirwan ketua TDA Pusat yang sukses dengan bisnis MANETnya, salah satu brand fashion yang lumayan punya nama di Jakarta. Berkunjung di kantornya juga sempat, saat itu berbicara tentang kemungkinan kerjasama dengan lembaga tempat saya bekerja. Well...sebenarnya sudah tidak asing dengan sosok-sosok beliau, bahkan dalam dewan pembina TDA juga tertera beberapa nama yang sangat familiar olehku lantaran mereka mantan orang-orang Dompet dhuafa tempat saya bekerja dahulu. Sebut saja Pak Ery sudewo pendiri Dompet Dhuafa, Bapak Jamil Azzaini yang saat ini familiar dipanggil kakek yang dahulunya adalah salah satu direktur di Dompet dhuafa.

Memikirkan bagaimana kalau gagal, memikirkan memulainya pasti tidak enak dan butuh kerja keras dan banyak hal lainnya yang muncul menggelayuti pikiranku. Robbi berikan kekuatanMU, teguhkanlah niat hamba, jika memang saat ini saya harus memulai usaha maka mudahkanlah jalannya Ya Robb. Hamba yakin dengan firmanMU bahwa kegamangan ini hanya sementara dan ini wajar dialami setiap manusia dengan berbagai model kegamangan yang manusia alami masing - masing. "Dan sungguh akan Kami berikan cobaan kepadamu, dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa, dan buah-buahan."(Qs.Al Baqarah 155)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Transfer Segmen Dakwah

 "Kita yang butuh dakwah, bukan dakwah yang butuh kita." Pepatah itu kerap kita dengar. Memang pada kenyataannya dakwah akan tetap...